Sosialisasi Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) bagi generasi muda di Kota Banjar Tahun 2024
Pada hari Rabu tanggal 23 Oktober 2024, Kepala Kejaksaan Negeri Kota Banjar yang diwakili oleh Kepala Seksi Intelijen Bapak AKHMAD FAKHRI, S.H., M.H. menjadi salah satu narasumber pada Kegiatan Sosialisasi Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) bagi generasi muda di Kota Banjar Tahun 2024 yang diselenggarakan oleh Badan Kesatuan Bangsa Dan Politik Kota Banjar bertempat di Aula Someahna Bagja Di Buana Setda Kota Banjar.
Sosialisasi Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) merupakan upaya yang sangat penting untuk mencegah semakin meluasnya penyalahgunaan narkoba di kalangan generasi muda. Kegiatan ini bertujuan meningkatkan kesadaran generasi muda tentang bahaya narkoba, Dampak narkoba terhadap kesehatan fisik dan mental, prestasi belajar, hubungan sosial, dan masa depan.