Sosialisasi Proses Kenaikan Pangkat Pegawai dan Penetapan Angka Kredit di Lingkungan Kejaksaan RI. Tahun 2024
Pada Hari Kamis tanggal 1 Februari 2024, Kepala Sub Bagian Pembinaan MOHAMAD AGUSTIN, S.H. bersama Kepala Urusan Tata Usaha, Kepegawaian, Keuangan & PNBP HANI HERLINA, S.H. dan Jajaran mengikuti kegiatan Sosialisasi Proses Kenaikan Pangkat Pegawai dan Penetapan Angka Kredit di Lingkungan Kejaksaan RI. Tahun 2024 yang dilaksanakan secara virtual bertempat di Ruang Vicon Kejaksaan Negeri Kota Banjar.